Kamis, 21 Juni 2018

Amanah Indah di Syawalan TU2'91 SMEA BANTUL

Ada yang luar biasa di momen Syawalan TU2'91 SMEA Negeri Sabdodadi Bantul. Ketika sambutan sepatah kata dari Bpk Ibu guru alumni SMEA memberikan wejangan kepada peserta yang hadir.


Bpk Rudjito Muhajid didampingi ketua Alumni Bp Sutardi.
Bpk Drs Rudjito Muhajid di salah satu sambutannya menitipkan pesan untuk membikin wadah formal untuk didedikasikan kepada anggota dan keluarga alumni.

Lontaran ide dan pengalaman dari Bp Rudjito langsung disambut hangat pengurus dan peserta untuk ditindaklanjuti di ajang pertemuan yang akan datang.

Acara Syawalan Alumni TU2 '91 tahun ini diselenggarakan di rumah anggota Bpk Sukardi Ketua RT 03 Tirto Triharjo Pandak Bantul. Peserta hadir 22 orang alumni dengan didampingi anggota keluarganya.
Bersama Ibu Suryati Rahayu ex Guru Ketatausahaan SMEA Negeri Bantul.
Kegiatan bersama ini nampak meriah dan kompak dengan kehadiran beberapa Guru yang hadir bersama keluarganya.

Wajah wajah baru bergabung terlihat, Wagimana, Sukesi, Rustini, Suyati dan Titik Nuryati. Keberhasilan acara ini juga terdukung oleh keluarga keluarga yang mengantar serta membantu terselenggara acara secara baik.

Ditengah acara diselingi acara pembagian DOORPRIZE dari peserta. Karena banyaknya doorprize yang tersedia, akhirnya semua yang hadir mendapatkan kado.

Doorprize tersdia siap dibagi kepada anggota alumni.
Acara Syawalan anggota alumni ternyata begitu ditunggu tunggu. Terlihat beberapa nampak hadir meski harus dengan uang saku yang cukup tebal. Ibu Sunarti hadir dari seberang lautan di Negeri Singapura. Ibu Suryanti nyelake hadir dari Mirit Kebumen. Bp Suyitno dari Tangerang.

Dari sekitar 37 Anggota yang tercatat sudah separuh yang bisa aktif dan hadir.

Acara secara efektif terlaksana selama tiga jam dengan dimanfaatkan semaksimal mungkin. Pertemuan rutin berikutknya akan dilaksanakan pada bulan Agustus 2018.

Berikut beberapa foto keluarga alumni TU2 91 SMEA NEGERI BANTUL medio Rabu 20 Juni 2018.

foto bersama menjadi hal yang membahagiakan peserta acara.
Selfi tidak terhindarkan setelah kumpul bareng.

Keceriaan diantar anggota tidak terelakan lagi.

Foto bersama anak anak keluarga alumni.

Bendahara merekap iurang anggota.

Anggota dan keluarga alumni mojok di tempat pertemuan.






Keluarga alumni menjalin keakraban.

Kebersamaan keluarga alumni.



0 komentar:

Posting Komentar